Kalo boleh jujur, aku syok berat pas pertama kali liat MV ini. Kenapa gerangan? Mungkin nggak semua fans JKT tau, tapi di versi AKB, posisi di Managuu ini diperkirakan menggambarkan posisi member di "hierarki" AKB. Yah, itu kan AKB, ini kan JKT--emang iya. Masalahnya, posisi Akicha itu lho~~
Sekedar info, Akicha adalah oshi aku di JKT. Dengan kemunculannya yang makin lama makin minim di JKT, ditambah screentime-nya yang makin dikit, ini lagi plus posisi dance-nya yang makin belakang, wajar kan kalo aku serangan jantung liat MV ini.
Tapi aku nggak akan bahas Akicha lebih jauh, karena toh tujuan aku bikin postingan ini adalah buat nge-review MV Managuu. Kali, MV ini bakal dinilai dari 3 sisi; visualisasi, member, dan lagunya sendiri.