Minggu, 10 Mei 2015

Nogizaka46 12th Single Senbatsu Members (and Some Comments)

Biasanya mataku tahan aja dibawa begadang sampe tengah malam, tapi entah kenapa kali ini rasanya ngantuk luar biasa. Tapi dengan kesungguhan hati (ahem!) aku tetap setia nunggu siapa aja yang ditempatkan jadi Senbatsu untuk single ke-12 Nogizaka46.

Jeng-jeng, beginilah komposisi Senbatsu-nya!


Matsumura Sayuri | Saito Yuuri | Hoshino Minami | Saito Asuka | Ito Marika | Inoue Sayuri | Shinuichi Mai | Eto Misa
Takayama Kazumi | Wakatsuki Yumi | Sakurai Reika | Akimoto Manatsu | Fukagawa Mai
Shiraishi Mai | Nishino Nanase | Ikoma Rina | Ikuta Erika | Hashimoto Nanami


Sebelum mulai, seandainya kamu pingin membandingkan dengan komposisi Senbatsu single ke-11, silahkan buka ini.

Kali ini Iori dan Miona tersingkir dari Senbatsu, digantikan sama Yuuri, Mai, dan Sayunyan. Nggak ada yang kaget dengan jatuhnya Iori ke Under Girls, tapi Miona? Wow. Di saat performanya meningkat, dia malah disingkirkan. Double wow.

Di last row, Ringo nggak bergerak sedikit pun dari posisinya di single ke-11, tetep di pojok belakang. Posisi Hoshimina dan Ashurin juga nggak ada bedanya. Marika naik satu tingkat dari sebelumnya, dan berakhir di center baris belakang bareng Ashurin. Tapi, MisaMisa yang tadinya ada di posisi kedua dari pojok terdorong sampe pojok beneran, urgh. Hal yang tragis mengingat popularitasnya yang konon makin menanjak T_T

Nggak ada perubahan yang mencolok di baris kedua, selain kembalinya Kazumin dari pojok baris belakang menuju fukujin. O-ye! Yumi bergerak mendekat ke tengah dan Reika berakhir di center baris kedua, sedangkan Manatsu dan MaiMai tetap di posisi yang sama.

First row. Frontgirls. Maiyan dan Nanamin terdorong ke ujung barisan--hiks, his, kalaupun Nanamin nggak bisa jadi center, seenggaknya biarkan dia di sebelah center, puhleaseeee--sedangkan Nanase dan Ikuchan jadi pengapit center.

Nggak sedikit fans yang kecewa dengan kembalinya Ikoma sebagai center--lebih tepatnya, semua komentar yang aku liat isinya kekecewaan sama keputusan manajemen tentang Ikoma. Bahkan aku yang tadinya liat pengumuman sambil setengah baring pun jadi duduk tegak begitu tau Ikoma yang berakhir jadi center. Bukannya aku nggak suka Ikoma, suka banget malah sebenernya, tapi fans alamat angot luar biasa dengan keputusan ini.

Tau sih, pasti bagi Ikoma ini adalah tanggung jawab dan beban yang sama sekali nggak ringan. Tapi wajar kalo fans kalap berhubung center seharusnya sangat populer (walaupun nggak harus jadi yang paling populer) di kalangan fans--sedangkan sejauh ini Ikoma sama sekali tertinggal dalam hal popularitas di antara fans dibanding langganan fukujin lainnya meskipun jelas dia adalah member Nogi paling dikenal publik (berdasarkan hasil survei baru-baru ini).

Beberapa fans udah mengklaim nggak akan beli single ke-12 ini karena Ikoma. Aku yakin wota masih akan beli single ini untuk tiket handshake-nya, tapi selalu ada kemungkinan mereka akan beli versi non-teater lebih sedikit dari biasa.

Anyway, aku sama sekali udah nggak berharap manajemen bakal ngasih posisi center untuk Nanamin. Cukup berharap dia selalu bertahan di baris pertama aja, deh. Hafyuu~

Gimana pendapatmu tentang Senbatsu single ke-12 ini?

6 komentar:

  1. miona ,kenapa harus ngilang dari senbatsu,padahal dia pelopor gen 2 ,bukanya tambah di push malah dibuang,kalau ikoma jadi center semoga lagunya kaya guru guru curtain kalo gak mirip seifuqu manequin,selamat buat ikoma...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mungkin manajemen punya rencana lain buat Miona---semoga.

      Okeh banget kalau lagu berikutnya kayak Seifuku no Mannequin, tapi jangan kayak Guru Guru Curtain pliss~entah kenapa jadi ngantuk bahkan cuma dengan ngebayangin lagunya aja, hehe ^^

      Hapus
  2. Kayaknya management blm ngelirik Nanamin.... Ah,dia mengingatkanku pd marikosama :3

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hiks, sedih deh jadinya. Aih, dari aura sampe penampilannya Nanamin emang Mariko banget ><

      Hapus
  3. Misalkan nanase yang jadi center lagi beberapa fans juga bakalan bosen. Sama juga kaya member lain jika salah satu member jd center terus menerus fans jg bkl bosen. Mungkin itu salah satu nya knp mereka ga suka ikoma jadi center. Krn uda 6x ini kan.. Mungkin mereka bosan. Apalagi fans dia yang tergolong dkit. Fanbase member lain seakan ga terima gitu.

    Klo menurutku ikoma dijadikan center mungkin krn rasa terimakasih manajemen atas kerja keras ikoma slm di akb. Mau di kennin sj itu uda terimakasih...
    Sblmnya aki-p jg smpet kn ngucapin mksh gt ke ikoma.

    Yahh kita liat aja nnt performa ikomachan. Mudah2an ga mengecewakan dn bisa bkin hatersnya luluh hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pasti banyak fans yang bakal bosen sih, tapi seenggaknya sama sekali nggak ada yang meragukan popularitas Nanase di kalangan fans--jadi bakal bisa diterima dengan lebih baik juga. Semua bisa bosen, tapi pasti bakal maklum juga.

      Hal yang bikin Ikoma nggak disukai sebagai center kan bukan semata-mata karena orang bosen sama dia aja, tapi karena popularitasnya yang rendah (di kalangan fans) dan nggak sebanding dengan push yang diberikan sama manajemen. Ini yang bikin fans member lainnya, terutama fans member yang lebih populer, jadi nggak suka sama keputusan manajemen ini. Jauh-jauh jadi center, popularitas Ikoma dibanding fukujin lainnya aja sebenernya jauh banget bedanya.

      Seandainya ini emang cara untuk menunjukkan rasa terima kasih manajemen, lebih baik diutarakan dengan lebih smooth dan nggak bikin haters Ikoma berkembang biak.
      Tapi sebenernya kupikir keputusan ini nggak ada hubungannya dengan terima kasih atau apa, karena setiap keputusan manajemen biasanya ada pertimbangan bisnisnya. Ikoma dijadikan center, dengan Ikuchan dan Nanase (yang jadi center di dua single sebelumnya) di sebelahnya, mungkin untuk membuat fans 48G yang baru tertarik sama Nogi setelah kennin Ikoma dan Rena jadi merasa lebih nyaman karena ngeliat wajah-wajah yang udah familier.

      Nggak ada yang ragu sama performa Ikoma sebenernya, karena nyaris semua orang sebenernya tau gimana versatile-nya dia sebagai center; tapi tentang mereka mau ngaku dengan terbuka atau nggak ya itu lain lagi ceritanya. Satu-satunya masalahnya emang cuma popularitas, itu aja.

      Ada banyak haters Ikoma--setiap member yang didukung manajemen pasti punya--dan mau gimana juga biasanya mereka sulit diubah. Ada yang fine dengan dia, cuma nggak suka dengan kedudukannya sebagai center aja. Mendingan Ikoma memanfaatkan posisinya kali ini untuk appeal ke lebih banyak calon-wota, supaya popularitasnya bener-bener meningkat drastis sehingga fans bisa menerima dia dengan lebih baik :)

      Hapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...